Selasa, 15 Juni 2010

Jauhi Barangnya Bukan Orangnya

Tentunya kita sebagai remaja yang masih ingin menggapai masa depan dengan kemilau, makanya seharusnya kita harus menghindari pergaulan dengan orang yang tidak baik dalam arti orang tersebut dapat menjerumuskan kita kepada hal-hal yang negatif seperti Narkoba.
Hal inilah yang membuat orang-orang menjauhi yang namanya Narkoba beserta penggunanya, padahal hal ini kurang tepat karena seharusnya kita jikia tidak ingin terjerumus ke Narkoba cukup hanya membatasi pergaulan dan menjauhi Narkobanya saja, bukan malah menjauhi penggunanya supaya tidak terjerumus ke hal semacam itu.

Dan hal yang terpenting supaya kita tidak terjerumus kedalam hal negatif tergantung pada diri kita sendiri, jika iman kita kuat niscahya kita tidak akan terjrtumus ke hal tersebut.
Ketika kita menjumpai atau bahkan berteman dengan pengguna Narkoba yang sudah kecanduan seharusnya kita sebagai teman sebisa mungkin untuk mengingatkan dan membantu mengeluarkan dia dari keterpurukan akibat mengkonsumsi Narkoba. Supaya dia dapat kembali menjadi seperti yang dulu. Menjadi seperti yang kita inginkan dan menjadi lebih baik.

Tentunya hal semacam itu yang kita harapkan, maka dari itu jauhilah Narkobanya bukan Penggunanya!!!

Senin, 14 Juni 2010

Waspadalah Dalam Bergaul

Dimana-mana pasti kita dengar tentang masalah yang berkaitan dengan Narkoba,apakah itu mengenai dampak pemakainya maupun Peredaran Narkoba yang menghasilkan omzet ratusan juta Rupiah.
Tetapi yang TERPENTING dari semua itu adalah bagaimana kita sebagai Remaja untuka menyikapinya dengan bijak.
Dan jangan terpengaruh terhadap kenikmatan Narkoba, karena kenikmatan itu merupakan kenikmatan sesaat dan yang pastinya itu merupakan bujukan syetan.
Pokoknya sebisa mungkin kita sebagai Pelajar yang beradab harus bisa memberi contoh yang tepat bagi orang-orang tentang menyikapi Narkoba dengan baik.

And kita harus waspada dalam bergaul, bergaul jangan asal bergaul. Bergaulah dengan orang yang sekiranya benar dan dapat menjauhi hal-hal negatif seperti Narkoba atau yang lainnya. Kalau kita bergaul dengan orang yang tidak benar niscahya diapun akan menyeretmu ke hal-hal yang tidak baik. Maka sebaiknya kita lebih dapat memilih teman bergaul,dan pilihlah yang mempunyai kepribadian baik dan sekiranya tidak akan menyesatkan kita ke hal yang negatif.

Hidupku Hancur Gara Gara Narkoba

Namaku Ditya, aku adalah anak sulung dari dua bersaudara.Kami tinggal dikeluarga yang kurang harmonis, ayah dan ibuku tidak pernah memperhatikan kami. Mereka hanya mementingkan karir mereka ketimbang anak-anaknya.

Hal inilah yang membuat hidupku menjadi liar . Sampai-sampai aku terjebak oleh obat-obatan terlarang, mula-mula aku diperkenalkan dengan barang ini oleh orang yang baru aku kenal dan aku menganggap dia sebagai teman baikku karena dia sangat care dan menyenangkan, tapi anggapanku selama ini salah.

Dia hanya ingin menjerumuskanku ke hal-hal Negatif,dan dia ingin merebut semua yang kumiliki termasuk Prestasiku disekolah. Karena dia iri melihatku, dan kejadian itu dimulai sekitar dua bulan lalu ketika S ( inisial temanku ) menawariku Extasi.
Awalnya aku menolak karena aku tahu kalau itu merupakan barang haram yang tak boleh untuk dikonsumsi. Tapi karena dia terus memaksaku dan membawa-bawa persahabatan kita akhirnya akupun luluh juga dan langsung mencobanya.

Awalnya sih enak dan tidak ada yang mengetahui jika aku sudah memakai Narkoba, akan tetapi lama-kelamaan akhirnya semua tahu, semua menjauhiku dan tidak ingin berteman denganku lagi. Prestasiku pun ikut hancur dan aku dikeluarkan dari sekolahku.

Dan aku pikir S mau menemaniku dan berteman lagi denganku karna dialah yang menawariku obat tersebut. Tetapi semuanya tak seindah bayanganku, dia malah pergi menjauhiku dan tidak ingin berteman denganku lagi.

Selain itu dia juga telah merebut perhatian dari teman-temanku dan juga dia telah merebut Prestasi yang selama ini aku raih.
Akupun sadar jika semua ini gara-gara Narkoba hidupku menjadi hancur berantakan.

Maka dari itu jika tidak ingin mengalami nasib seperti aku jauhilah dan jangan sekali pun untuk mencoba Narkoba.

Minggu, 13 Juni 2010

Narkoba NO, Prestasi YESS

Mungkin kita sebagai Remaja banyak yang khawatir tentang banyaknya godaan-godaan negatif dan menyesatkan seperti Narkoba.

Dan sebaiknya kita sebagai penerus bangsa dapat mengendalikan diri supaya tidak terjerumus ke hal-hal yang amat tidak baik seperti Narkoba. Kita sebagai Remaja Pelajar sebenarnya haru mempuny
a etika yang lebih baik dibandingkan orang-orang yang tak berpendidikan seperti,
Orang lain memakai narkoba sikap yang seharusnya kita tunjukkan sebagai Pelajar yakni tidak ikut-ikutan memakainya,tapi sebisa mungkin kita menghindarinya dan jika ada waktu atau kesempatan yang pass sebaiknya kita gunakan untuk menasehatinya supaya tidak memakainya lagi.

Dan kita itu sebagai pelajar sebaiknya lebih berfokus kepada prestasi ketimbang hal-hal yang negatif seperti Narkoba. Karena Prestasi merupakan langkah untuk menghadapi masa depan, tetapi Narkoba merupakan PENGHALANG menuju kesuksrsan masa depan.

Cara Menolak Tawaran Narkoba


Jika kita ditawari teman kita atau orang lain untuk mencoba Narkoba, maka berikut ini merupakan cara menolak yang tepat:

*Maaf,saya takut untuk mencobanya karena itu barang Haram dan barang Haram dilarang dalam agama saya untuk dikonsumsi.
*Tidak akh,jika saya mengkonsumsinya saya takut jika saya terkena penyakit
*Nanti kalau saya memakainya saya pasti dijauhi teman-trman dan saya akan dikucilkan dalam masyarakat
*dan saya masih punya cita-cita yang akan saya raih, jadi saya tidak ingin cita-cita tersebut kandas Gara-gara Narkoba
*Saya Ingin menyongsong masa depan dengan hal-hal yang positif dan bermanfaat,dan Narkoba itu sendiri bukanlah hal yang positif
*Pastinya saya takut Dosa jadi saya tidak akan pernah sekalipun untuk mencobanya.


Mungkin itulah yang dapat kita sampaikan jika kita ditawari orang lain untuk Memakai Narkoba.

Senin, 07 Juni 2010

Jauhi Narkoba

Narkoba,banyak dari kita yang terjerat oleh "barang haram" ini.Dari yang tua-muda,kaya-miskin,laki-laki maupun perempuan banyak yang tertiipu daya oleh Narkoba.khususnya bagi para remaja, para remaja yang sedang mencari jati dirinya dan pada masa ini jiwa kita masih terombang-ambing, suka mengikuti apa yang ada di sekitarnya sehingga pada masa ini banyak dimanfaatkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk mengedarkan Narkoba.

Peredaran Narkoba dikalangan remaja ini dapat merauk keuntungan lebih besar dibanding dikalangan lain.hal inilah yang menyebabkan banyak dari yang terjerat Narkoba merupakan Remaja.

Peredaran Narkoba itu sendiri umumnya diedarkan oleh orang-orang disekitar kitakhususnya orang yang baru kita kenal dan juga orang yang ingin berbuat jahat kepada kita. Orang tersebut akan mempengaruhi kita untuk mencoba dan terus mencobanya hingga kita kecanduan dan ingin mendapatkan barang tersebut dengan cara apa saja,dan hal itulah yang diinginkan orang tersebut dan dia akan mendapat keuntungan dari apa yang telah kita beli dari orang tsb,yakni Narkoba.

Peredaran Narkoba tidak menutup kemungkinan terjadi dilembaga-lembaga/tempat-tempat seperti sekolah,maka dari itu kita harus lebih hati-hati dalam bergaul dan juga berhati-hati mengenai Narkoba agar tidak menyesal dikemudian hari.

Tentunya hal semacam itu bisa diatasi,antara lain dengan Menyetop Peredaran Narkoba lebih-lebih yang terjadi di sekitar kita. Laporkan saja siapa yang mengedarkan dan mengkonsumsi barabg tersebut,biar ditindak lanjuti oleh pihak berwajib dan supaya mereka sadar dan tidak ingin menggunakannya lagi.

Selain itu jika yang telah kecanduan oleh Narkoba dapat juga diletakkan di panti Rehabilitasi Khusus Pecandu Narkoba,dan mereka akan di bina dan di ajari untuk dapat keluar dari keterpurukan karena Narkoba.

Lebih-lebih kita juga harus meningkatkan ketaqwaan kita terhadap ajaran agama agar dapat membatasi diri dan memahami balasan yang kita terima didunia maupun diakhirat nanti.

Pesan saya marilah kita selamatkan generasi muda , generasi penerus kita dari bahaya Narkoba, dan
INGAT Narkoba dapat merusak segalanya.

Perkenalan

Hay kawan!!!!! nich akhu punya blog baru, semoga dengan adanya blog ini dapat memberi pengetahuan walaupun sedikit bagi kalian.
Dan jika dalam penulisan blog ini banyak kekeliruan saya mohon maaf, dan mohon kritikannya.


salam Choirul